HALLOUPDATE.COM – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan rasa hormat setinggi-tingginya untuk para petani di Indonesia.
“Saya menyampaikan rasa hormat kepada para petani Indonesia. Saudara-saudara petani Indonesia, engkau adalah pahlawan Indonesia.”
“Engkau adalah pahlawan yang sebenarnya,” ucap Prabowo kepada 35 ribu petani yang datang di Blora, Jawa Tengah, Kamis, 18 Januari 2024.
“Engkau menggunakan tanganmu, keringatmu, badanmu untuk menghasilkan pangan untuk seluruh rakyat Indonesia,” lanjut dia.
Baca Juga:
TIENS Indonesia Wujudkan Komitmen Kepedulian Sosial Melalui CSR Ramadhan #HopeForHumanity
Sekjen PDIP Hasto Kristianto Ungkap Ancaman kepada Dirinya Jika PDIP Memecat Joko Widodo atau Jokowi
Oleh karena itu Prabowo menegaskan, setiap pemimpin Indonesia harus bertekad memperbaiki kehidupan para petani beserta keluarganya.
Lihat konten video lainnya, di sini: VIDEO – Pj. Bupati Herman Suryatman: Ingin Sehat, Bebas Kanker dan Panjang Umur, Makan Sawo Sukatali
Hal ini dikarenakan, para petani selalu berjuang keras untuk menghasilkan pangan tanpa henti untuk seluruh rakyat.
“Karena itu, para elite di Jakarta, politisi, saudara-saudara semua harus berjuang untuk sebaik-baiknya kehidupan para petani kita,” ujar dia.
Baca Juga:
KPK Sebut Dokumen yang Disita Saat Geledah Rumah Ridwan Kamil Mempunyai Relevansi dengan Perkara
Termasuk James Riady, Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Global Ray Dalio
Komisi Pemberantasan Korupsi Periksa 2 Orang Mantan Direktur Utama PT Pertamina (Persero)
“Setiap pemimpin Indonesia (harus) bertekad memperbaiki kehidupan para petani dan kehidupan keluarga petani”.
“Untuk bersama-sama menghasilkan bangsa yang hebat, itu tekad saya,” kata Prabowo.***