HALLOUPDATE.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi hasil quick count lembaga survei dimana pasangan Prabowo-Gibran unggul telak dalam pilpres 2024.
Jokowi juga mengungkapkan pertemuannya dengan putranya Gibran Rakabuming Raka dan mengucapkan selamat karena unggul versi quick count
Presiden Jokowi menuturkan sudah bertemu dengan putra pertamanya yang juga Calon Wakil Presiden RI itu.
“Udah, selamat, selamat, gitu. ketemu langsung udah. semalam,” kata Jokowi, sebagaimana dilansir TVRI News.
Baca Juga:
Terkait Isu Penyelewengan Dana Makan Bergizi Gratis, Kepala BGN Dadan Hindayana Angkat Bicara
HMN Media Holding Tunjuk Wartawan Senior Dharono Trisawego Sebagai Pemimpin Redaksi Hallobandung.com
Presiden menyebut pertemuan semalam tidak hanya berdua melainkan dilakukan berempat, namun enggan menjelaskan detailnya.
“Hasil penghitungan quick count itu adalah metode penghitungan yang ilmiah.”
Baca artikel lainnya di sini : Ungguli Hasil Quick Count, PM Australia Ungkap Selamat dan Hormat kepada Prabowo Subiianto
“Tetapi, apapun kita harus menunggu hasil resmi dari KPU. Jadi sabaaaaar, Ojo kesusu. Sabar,” ujarnya.
Baca Juga:
Melalui Penyelesaian Sengketa WTO, Tiongkok Ajukan Gugatan Terhadap Amerika Serikat Masalah Tarif
Pihak Bea Cukai Jangan Macam-Macam! Presiden Prabowo Subianto Tegaskan Basmi Rente Impor
Hanya Untungkan Segelintir Orang, Prabowo Subianto Ungkap Alasan Ingin Kuota Impor Tak Diskriminatif
Paslon Prabowo-Gibran berada di posisi teratas dengan perolehan 56,32% dari cakupan progres suara masuk 43,93%.
Lihat juga konten video, di sini: Usai Ziarah Makam Orangtua, Prabowo Kunjungi Rumah Almarhum Jenderal Wismoyo Arismunandar
Hal itu berdasarkan data perhitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terbaru pada pukul 17.28 WIB di laman Pemilu2024.kpu.go.id,
Adapun dari hasil quick count atau hitung cepat beberapa lembaga survei, Prabowo-Gibran unggul hampir 60%.
Baca Juga:
MNC Digital Pernah Kerja Sama Properti dengan Perusahaan Kamboja Saat Sufmi Dasco Menjadi Komisaris
Presiden Prabowo Subianto Jawab Secara Tuntas Pertanyaan Jurnalis Terkait Soal Demo dan UU TNI
PDIP Tanggapi Kunjungan Putra Presiden Prabowo Subianto ke Kediaman Megawati Soekarnoputri
Menurut perhitungan Populi Center dengan data masuk 99,72%, Prabowo-Gibran unggul dengan 59,13%.
Sementara Poltracking dengan data masuk 95,9, Prabowo-Gibran unggul dengan 59,34%.***
Sempatkan juga untuk membaca artikel menarik lainnya, di portal berita Lingkarnews.com dan Infoesdm.com