HALLOUPDATE.COM – Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh mendukung penuh Pemerintahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, sekaligus memerintahkan seluruh anggota Fraksi NasDem DPR RI untuk melakukan hal serupa.
Ketua Bidang Media dan Komunikasi DPP Partai NasDem Charles Meikyansah dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, mengatakan hal tersebut dikemukakan Surya Paloh dalam pertemuan dengan seluruh anggota Fraksi NasDem DPR RI di NasDem Tower, Jakarta, Senin 17 Januari 2023.
“Pak Surya tegaskan dukungan penuh terhadap Pemerintahan Jokowi dan Ma’ruf Amin hingga selesai dan memerintahkan seluruh anggota Fraksi NasDem DPR RI melakukan hal serupa di komisi maupun AKD (alat kelengkapan dewan) lainnya,” ujar Charles.
Baca juga: NasDem tegaskan mendukung pemerintahan Jokowi-Ma’ruf hingga 2024
Baca juga: Surya Paloh: Tidak ada alasan NasDem mundur dari koalisi pemerintahan
Baca Juga:
Partai NasDem Ungkap Alasan Tak Usung Kader Internalnya untuk Maju di Pilkada DKI Jakarta 2024
Jadi Saksi Kasus SYL, Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni Penuhi Panggilan KPK
Selain membahas mengenai dukungan terhadap Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin, dalam pertemuan yang rutin diselenggarakan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem setiap tahun itu, Surya berpesan agar Fraksi NasDem memperjuangkan Pemilu 2024 tetap menggunakan sistem proporsional terbuka.
Menurutnya, sistem proporsional terbuka lebih demokratis dan berkeadilan bagi rakyat.
“Pak Surya tetap memberi dukungan penuh terhadap sistem proporsional terbuka dan menolak sistem proporsional tertutup,” ujar Charles.
Charles mengatakan pertemuan yang membahas banyak isu aktual itu menyinggung persoalan perkembangan eksternal dan internal Partai NasDem.
Baca Juga:
Bendahara Partai NasDem Ahmad Sahroni Ungkap Alasan Tak Bisa Penuhi Panggilan Tim Penyidik KPK
Charles menyampaikan perkembangan politik Tanah Air saat ini yang terus berkembang sehingga membutuhkan komunikasi yang baik antara DPP dan Fraksi NasDem agar mereka dapat seirama dalam mengambil kebijakan.
“Fraksi merupakan perpanjangan tangan partai karenanya harus satu komando,” ucap Charles.
Adapun sejumlah pihak yang hadir dalam pertemuan tersebut, di antaranya Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem Ahmad Ali, Ketua Fraksi NasDem Robert Rouw, Sekretaris Fraksi NasDem Saan Mustopa, dan beberapa elite partai, seperti Lestari Moerdijat serta Rachmat Gobel.***
Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Hallo Media Network, semoga bermanfaat.
Baca Juga:
PKS Tak Kirimkan Perwakilan Resmi Saat Koalisi Perubahan Umumkan nama Muhaimin Sebagai Cawapres
Tim Sukses Capres Anies Baswedan dan Cawapres Muhaimin akan Segera Deklarasikan Pasangan AMIN
Begini Respons Partai NasDem, Jika Presiden Jokowi Lakukan Reshuffle Kabinet Terhadap Kadernya