HALLOUPDATE.COM – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dipreksi akan menjadi Menteri Pertanian di Kabinet Indonesia Maju.
AHY akan menggantikan Syahrul Yasin Limpo, yang mundur setelah menjadi tersangka kasus dugaan korupsi di KPK.
Spekulasi itu muncul setelah presiden Jokowi menyatakan pihaknya akan melakukan perombakan kabinet alias reshuffle.
Langkah itu berpeluang dilakukan pekan ini, dengan pos menteri yang akan diisi adalah Menteri Pertanian.
Baca Juga:
KPK Sebut Dokumen yang Disita Saat Geledah Rumah Ridwan Kamil Mempunyai Relevansi dengan Perkara
Termasuk James Riady, Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Global Ray Dalio
Komisi Pemberantasan Korupsi Periksa 2 Orang Mantan Direktur Utama PT Pertamina (Persero)
“Mungkin minggu ini. (Hari ini) Baru disiapkan,” kata Jokowi menjawab pertanyaan wartawan soal reshuffle, Selasa, 24 Oktober 2023.
Presiden Jokowi menyebut Menteri Pertanian akan diisi oleh sosok baru.
Baca artikel lainnya di sini: Sapu Langit Digital Melayani Jasa Pembuatan Media Online yang Berkualitas dengan Paket Hemat
Namun Presiden Jokowi tidak menyebut sosok yang bakal mengisi pos Menteri Pertanian.
Baca Juga:
KLB Partai Gerindra Calonkan Prabowo Subianto pada Pilpres 2029, PAN Dipastikan Beri Dukungan
Wartawan lantas bertanya soal isu Partai Demokrat masuk kabinet. Jokowi hanya mengangguk tanda positif.
Dalam postingan terbarunya Agus Harimurti Yudhoyono menyatakan komitmen partainya mengenai kemajuan pertanian lokal.
Ketua Umum Demokrat tersebut terlihat menunjukkan dirinya sedang bertani apel malang.
Kegiatan tersebut di posting saat ia berada di Kebun Puri Agung, Kota Batu, Jawa Timur.
Baca Juga:
Prabowo Subianto Sebut Ada Pihak-pihak yang Berupaya untuk Memisahkan Dirinya dengan Jokowi
Ada Pihak-pihak yang Berupaya untuk Memisahkan Dirinya dengan Jokowi, Begini Sikap Prabowo Subianto
Prabowo Perintahkan Penegak Hukum Tindak Tegas Koruptor Usai Lebih dari 100 Hari Pemerintahannya
Dalam postingan tersebut AHY tidak menyebutkan kapan waktu kegiatan tersebut dilakukan.
Tidak lupa juga AHY, memamerkan produk tani unggulan apel malang dan mengajak masyarakat untuk mengonsumsi produk pertanian lokal.
“Jangan lupa untuk selalu konsumsi produk pertanian lokal kita, salah satunya produk unggulan dari Jawa Timur, yaitu Apel Malang!”
“Ini adalah momen di mana saya bisa memetik langsung buah apel dari pohonnya, lokasinya di Kebun Puri Agung, Kota Batu, Jawa Timur,” tulis AHY dalam keterangan unggahannya di instagram.
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.
AHY menilai sektor pertanian RI perlu terus dibangun, dia memastikan partainya berkomitmen mendorong kemajuan inovasi dan teknologi.
Serta sumber daya manusia di bidang pertanian dalam menyediakan ketersediaan pangan.
“Pertanian kita adalah salah satu sektor yang perlu kita bangun dan dorong untuk bangkit dan maju,” katanya.
“Partai akan terus mendorong terjaminnya ketersediaan pupuk, hadirnya inovasi, teknologi, dan sumber daya manusia di bidang pertanian.”
“Agar kita semakin mandiri dan produktif utamanya dalam menyediakan ketersediaan pangan,” sambungnya.
Dan diakhir keterangannya, AHY mengajak masyarakat untuk turut berbagi cerita soal apel malang.***